Cara Pasang Custom Kernel di Redmi 13C & POCO C65 - SUPPORT UNTUK MIUI, HYPEROS 1 & CUSTOM ROM!

Utan Kaliki - Nah, di artikel ini kita bakal coba pasang custom kernel nih di Redmi 13C. Selain Redmi 13C, custom kernel yang ada di artikel ini bisa kalian gunakan juga di POCO C65 dan disini kita bakal coba pasang custom kernelnya di HyperOS 1.

Buat kalian yang belum tahu, kernel ini punya peranan penting di Android ya. Kernel di Android punya fungsi buat mengelola perangkat keras seperti prosesor. Custom kernel sendiri hasil modifikasi dari kernel bawaan yang tujuannya buat nambah fitur atau buat bikin performa HP jadi makin baik.

Baca Juga : POCO X7 Pro vs POCO F6

The Iconic Wearables!
Buat install custom kernel di Redmi 13C atau POCO C65 syaratnya masih ama dengan install custom rom, HP wajib UBL dan terinstall custom recovery seperti TWRP, OrangeFox atau recovery dari bawaan custom rom yang kalian gunakan.

Selain itu, kita juga butuh 1 file custom kernel dan di artikel ini Utan bakal coba custom kernel Mayuri V4.19 dari Wulan17.

Baca Juga : Kelebihan dan Kekurangan POCO F7 Pro

Nah, yang terakhir yang perlu dicatat, Mayuri Kernel ini cuma support di MIUI 14, HyperOS 1 dan custom rom dengan base kernel V4.19, jadi sebelum install custom kernelnya, baiknya cek dulu versi kernel bawaannya.

Untuk detail lengkap cara pasangnya bisa kalian cek di bawah ini.

Baca Juga : Custom Kernel Terbaik Untuk Redmi Note 12

Redmi Pad SE 8.7, Minimalis Funtastis!



 


 
Baca Juga : GCam dan Config Terbaru Untuk POCO X6 Pro