Dengan adanya informasi ini, sudah dipastikan bahwa kedua seri ini tidak akan lagi mendapatkan pembaruan sistem atau MIUI secara resmi, security patch, android versi terbaru atau lainnya. Hal ini tentu saja wajar, mengingat usia Redmi Note 9 dan Redmi 9 yang sudah menginjak tiga tahun.
Baca Juga : Cara Install Custom Rom POCO F5
POCO X5 Pro, HP POCO Pertama Yang Menggunakan Sensor Kamera 108MP |
Build internal terakhir Redmi Note 9 dan Redmi 9 adalah 23.7.13, sejak saat itu perangkat tidak mendapatkan pembaruan internal apa pun dan hal tersebut juga menunjukkan akhir pembaruan yang berarti tidak akan mendapatkan pembaruan MIUI 14.
Sumber Gambar : GSM Arena |
Informasi sebelumnya mengatakan bahwa Xiaomi sebenarnya mempertimbangkan untuk merilis MIUI 14 untuk Redmi Note 9 dan Redmi 9 dan ada beberapa build MIUI 14 yang bocor ke publik dan para pengguna, tetapi kenyataannya, seri ini tidak lagi mendapatkan pembaruan MIUI.
Kabarnya pengguna perangkat EOL seperti Redmi Note 9 dan Redmi 9 akan diberikan pertimbangan untuk dievaluasi. Salah satu perhatian utama adalah keamanan tanpa pembaruan rutin untuk menghindari ancaman dan eksploitasi yang mungkin saja muncul. Hal ini menjadi perhatian karena Xiaomi berhenti menyediakan security patch yang memungkinkan peretas lebih mudah dan berpotensi membahayakan data dan privasi pengguna.
Sumber Gambar : GSM Arena |