Utan Kaliki - Buat yang uda paham tentang dunia oprek seperti install custom recovery, root dan custom rom, pasti uda ga asing dengan UBL atau Unlock Bootloader. Nah, UBL ini merupakan salah satu syarat buat user yang pengen install TWRP, lakukan proses root atau mengganti stock rom menjadi custom rom.
UBL atau Unlock Bootloader ini berlaku untuk semua seri Xiaomi, Redmi dan POCO, termasuk POCO X5 Pro. Sebenarnya ada dua metode UBL yang bisa kita terapkan yakni UBL Resmi dan UBL Instant. UBL Resmi sendiri merupakan proses UBL yang disarankan oleh Xiaomi tapi ada waktu tunggu yang wajib kita ikuti. Sedangkan UBL Instant adalah UBL non-resmi yang dilakukan dengan sebuah tools dan sama sekali ga perlu menunggu tapi sayangnya, UBL Instant ini hanya mendukung seri Xiaomi, Redmi dan POCO yang menggunakan chipset Mediatek.
Baca Juga : Penyebab CPU Redmi Note 10 Pro Wajib Reball
POCO F5, Mampu Libas Game Apa Aja! |