[UPDATE] Redmi Note 10 Akan Mendapatkan MIUI 14 Region Indonesia Akhir Bulan Ini!

Utan Kaliki - Xiaomi tampaknya begitu serius dengan upadate terbaru mereka, MIUI 14. Pihak Xiaomi mengatakan bahwa MIUI 14 menawarkan pengoptimalan yang bertujuan untuk meningkatkan kinerja dan kestabilan smartphone Xiaomi, Redmi dan POCO. Bukan hanya meningkatkan kinerja dan kestabilan saja, MIUI 14 juga akan hadir memberikan tampilan yang lebih baru dan tentunya akan memanjakan para pengguna. Fitur-fitur terbaru yang menarik akan dibawa dalam update terbaru MIUI ini seperti fitur home yang akan memiliki super icon terbaru dan animal widget.

Dirilisnya MIUI 14 ini tentu menjadi angin segar bagi para pengguna Redmi Note 10 karena informasi terakhir yang saya dapatkan, smartphone keluaran tahun 2021 ini juga akan menerima update terbaru untuk beberapa region lain.

Baca Juga : Seberapa Worth It POCO X5 5G Untuk Dibeli?

Seperti yang sudah kita ketahui, Redmi Note 10 diluncurkan di Indonesia pada tahun 2021 dan dalam penjualan perdananya hp tersebut menggunakan MIUI 12 dengan base Android 11. Seri ini terbilang sangat laris di pasar Indonesia, tapi sayang sekali produksinya harus dihentikan karena adanya kelangkaan chipset pada saat itu. Redmi Note 10 kemudian digantikan oleh Redmi Note 10S yang bisa dikatakan turut sukses juga di pasar Indonesia sampai saat ini.
 
Beberapa minggu yang lalu, Redmi Note 10 telah mendapatkan MIUI 14 untuk Region Global (MI). Update tersebut menggunakan android dengan versi 12 dan menurut informasi, ini akan menjadi update yang terakhir bagi Redmi Note 10 atau yang kita kenal juga dengan sebutan Mojito.


Tidak sedikit pengguna dari Redmi Note 10 yang berharap seri ini bisa merasakan update Android 13, tapi pada kenyataannya Redmi Note 10 tidak akan menerima update Android13. Hal ini disebabkan oleh chipset Snapdragon 678 pada Redmi Note 10 yang tidak mendukung Android 13. Snapdragon 678 sendiri merupakan hasil overclock dari Snapdragon 675 yang tergolong sudah cukup tua.
Para pengguna Redmi Note 10 tidak perlu khawatir karena MIUI 14 dengan Base Android 12 pada seri ini telah dikembangkan sedemikian rupa agar bisa memberikan user experience yang lebih menyenangkan dari versi-versi sebelumnya. Performa akan lebih ditingkatkan dan bug yang ada di versi sebelumnya akan segera diperbaiki.
 

Setelah beberapa minggu MIUI 14 Global resmi dirilis, kini region lain akan menyusul. Beberapa build yang saat ini dalam tahap uji coba terakhir antara lain, V14.0.1.0.SKGINXM (INDIA), V14.0.1.0.SKGEUXM (EROPA) dan V14.0.1.0.SKGIDXM (INDONESIA). Diperkirakan update untuk region India, Eropa dan Indonesia ini akan hadir pada akhir Februari 2023.
 
POCO X5 5G Segera Rilis di Indonesia