[UPDATE] MIUI 14 Redmi Note 9 Pro Bakal Rilis Dalam Waktu Dekat

Utan Kaliki - Redmi Note 9 Pro merupakan seri ke-9 dari lini Redmi Note Series yang diluncurkan oleh Xiaomi. Redmi Note 9 Pro terbilang cukup sukses di pasar Indonesia kala itu. Smartphone yang dijuluki Jawaranya Flagship Level ini rilis pada pertengahan tahun 2020. Hadir dengan layar lega berukuran 6,67inch Full HD+ dan ditenagai Snapdragon 720G.

Baru-baru ini ada informasi baru yang beredar bahwa Redmi Note 9 Pro akan turut menerima update MIUI 14 setelah sebelumnya dikatakan tidak akan menerima pembaruan lagi. Jika ditelisik lebih dalam, update terakhir yang harusnya didapat Redmi Note 9 Pro hanya sampai MIUI 13 saja tetapi nampaknya Xiaomi kali ini ingin memperbaiki kesalahan yang ada pada MIUI 13 dengan memberikan 1 update lagi untuk Joyeuse (Codename Redmi Note 9 Pro).

21 Februari 2023 POCO Indonesia Rilis POCO X5 5G
Selain Redmi Note 9 Pro, beberapa seri lain yang harusnya tidak menerima update lagi dikabarkan akan turut mendapat pembaruan seperti Redmi Note 9, Redmi 9, Redmi 9T dan POCO M3.

Baca Juga : Harga POCO X5 5G di Indonesia

Sumber Gambar : GSM Arena
Sama halnya dengan seri lain yang akan mendapat MIUI 14, update pada Redmi Note 9 Pro nantinya akan membawa peningkatan yang signifikan jika dibandingkan dengan versi sebelumnya. Menurut Xiaomi, kekurangan yang ada pada MIUI 13 akan ditutupi oleh MIUI 14.

Baca Juga : POCO X5 GT Resmi Terdaftar di TKDN

MIUI 14 Redmi Note 9 Pro akan menggunakan Base Android versi 12 sedang dalam tahap uji coba terakhir secara internal dan update tersebut menggunakan nomor build V14.0.1.0.SJZMIXM. Dijadwalkan pembaruan ini akan segera tersedia bagi para pengguna Redmi Note 9 Pro pada pertengahan Maret 2023 tetapi tentu kita berharap agar pembaruan bisa tiba lebih cepat.

Sampai artikel ini dimuat, belum ada informasi lengkap apakah region lain akan ikut mendapatkan MIUI 14. Perlu diingat juga bahwa Redmi Note 9 Pro tidak akan menerima pembaruan versi Android lagi. Diprediksikan bahwa MIUI 14 Android 12 akan menjadi versi terakhir dari Jawaranya Flagship Level.

Baca Juga : POCO Bakal Segera Rilis Entry Level Terbaru, POCO C55

21 Februari 2023 POCO Indonesia Rilis POCO X5 5G