[UPDATE] MIUI 14 Indonesia Untuk POCO X3 Pro Rilis Paling Lambat Awal Maret!

 
Utan Kaliki - Seperti yang kita ketahui, POCO X3 Pro menjadi salah satu smartphone keluaran POCO yang sangat laku di pasar Indonesia. Hadir dengan julukan "The Real Mid Range Killer" pada April 2021 dan tetap dicari hingga kini meskipun sudah tidak diproduksi lagi. Pada awal perilisannya, POCO X3 Pro hadir dengan MIUI 12 dengan base Android 11 dan sampai tahun 2023 seri ini tetap menerima pembaruan

Saat artikel ini dimuat, para pengguna POCO X3 Pro telah menerima update MIUI 14 untuk region Global dan disusul region Eropa (EEA) dan India (IN) baru-baru ini. Tapi menjelang akhir Februari 2023, para pengguna untuk region Indonesia (ID), Turki (TR), Rusia (RU) dan Taiwan (TW) belum mendapatkan update MIUI 14.

Baca Juga : MIUI 14 Indonesia Redmi 9 Rilis Bulan Maret!

Update terbaru untuk region Indonesia, Turki, Rusia dan Taiwan saat ini sedang dalam uji coba internal terakhir. Xiaomi ingin memastikan agar MIUI 14 jauh lebih sempurna dibanding versi sebelumnya saat dirilis untuk ke-empat region tersebut, terutama region Indonesia yang selama banyak memiliki bug atau kekurangan yang sering dikeluhkan oleh para pengguna.

(Sumber Gambar : GSM Arena)
Build number MIUI 14 yang digunakan oleh masing-masing region antara lain V14.0.3.0.TJUIDXM (Indonesia), V14.0.1.0.TJUTRXM (Turki), V14.0.1.0.TJURUXM (Rusia) dan V14.0.1. 0.TJUTWXM (Taiwan). MIUI 14 untuk POCO X3 Pro nantinya akan menggunakan Android 13 dan diklaim akan membawa peningkatan yang signifikan, menjadikan MIUI 14 dan Android 13 menjadi versi terbaik yg stabil, cepat tapi juga ringan.
 
MIUI 14 POCO X3 Pro untuk region Indonesia, Turki, Rusia, dan Taiwan dijadwalkan akan menerima pembaruan paling lambat pada awal Maret.
 
POCO X5 5G Tersedia di po.co.id, Xiaomi Store, Erafone & Shopee Mulai dari Rp.3.499