Install Widget dan Super Icon MIUI 14 di Redmi 9 MIUI 13

Utan Kaliki - Nah, sambil nunggu MIUI 14 rilis di Redmi 9, mending kita bahas dulu cara install Widget dan Super Icon MIUI 14 di Redmi 9. Widget MIUI ini sebenarnya uda ada sejak lama ya, tapi pas MIUI 13 kemarin rilis, widgetnya didesign ulang dengan tampilan yang lebih kekinian. Sayangnya, sekalipun Redmi 9 dapat MIUI 13, fitur-fitur tambahan penting kayak widget MIUI terbaru ini ga support dengan Redmi 9. Tapi tenang aja karena di artikel ini kita bakal bikin Redmi 9 support Widget terbaru dan Super Icon MIUI 14.

Cara ini bisa kalian pake di MIUI 13 dan mungkin support juga untuk MIUI 12.5. Aplikasi yang dibutuhkan ada 10 seperti MI Launcher, App Vault MIUI, System Plugin-UI MIUI, Media Editor Gallery MIUI, Notes MIUI dan MI Music. 2 tambahan aplikasi lainnya yaitu IOS Widget dan Activity Launcher bisa kalian download langsung dari Play Store nantinya.

Baca Juga : Download MIUI 14 POCO M4 Pro Disini!


Buat install Widget dan Super Icon MIUI 14 di Redmi 9 ini, kalian sama sekali ga perlu UBL, akses root atau lainnya. Jadi nantinya, kalian cukup install aplikasi pihak ketiga yang dibutuhkan dari File Manager.

Tertarik buat cobain Widget dan Super Icon MIUI 14 ini di Redmi 9? Langsung aja download file-filenya di bawah dan tonton videonya untuk review dan tutorial lengkapnya. Selamat mencoba!

POCO X5 5G Tersedia di Xiaomi Store, Xiaomi Shop, Erafone & Shopee



Baca Juga : Ini Dia Bocoran Spesifikasi POCO F5 dan F5 Pro