Cara Mengaktifkan GPU Setting Game Turbo V5 di POCO M4 Pro

Utan Kaliki - Seperti yang kita ketahui, MIUI mempunyai Game Turbo yang berfungsi sebagai booster saat kita bermain game. Game Turbo yang ada pada MIUI ini tentunya sangat membantu kita untuk meningkatkan performa saat bermain game. 

Nah, sejak MIUI 12.5 rilis, Xiaomi menambahkan fitur terbaru untuk Game Turbo. Fitur tersebut kita kenal dengan nama GPU Setting atau GPU Tuner. Sayangnya, tidak semua seri dari smartphone Xiaomi, Redmi dan POCO mempunyai fitur GPU Setting atau GPU Tuner secara bawaan, termasuk POCO M4 Pro. Fitur GPU Setting atau GPU Tuner pada Game Turbo MIUI ini hanya bisa ditemukan pada seri flagship Xiaomi, Redmi dan POCO.

Baca Juga :  Cara Install MIUI 14 Global di POCO X3 Pro

Untuk menambah performa POCO M4 Pro agar memberikan pengalaman dan performa yang makin maksimal, di artikel ini saya akan share cara mengaktifkan fitur GPU Tuner atau GPU Setting di Game Turbo MIUI POCO M4 Pro.

Untuk mengaktifkan fitur ini di POCO M4 Pro, kita tidak membutuhkan UBL atau Unlock Bootloader, install TWRP atau root dan tentu saja cara ini aman untuk diterapkan di POCO M4 Pro.

Nantinya, kita hanya perlu mendowload beberapa file yang dibutuhkan seperti MI Security, System Service Plugin MIUI, LADB, SetEdit, Skrip SetEdit dan Joyose. Cara ini nantinya bisa diterapkan juga di seri lain yang masih menggunakan chipset Mediatek contohnya Redmi 9, Redmi Note 9, Redmi Note 10S, POCO M3 Pro 5G dan lainnya.

Baca Juga : Tanggal Rilis MIUI 14 Redmi Note 10S/POCO M5S

Di bawah ini sudah tersedia file-file yang dibutuhkan dan juga video tutorial lengkap cara mengaktifkan GPU Setting atau GPU Tuner Game Turbo MIUI POCO M4 Pro. Selamat mencoba.






 
POCO X5 5G Segera Rilis di Indonesia